Pada Selasa, 25 Februari 2025, Astry Fajria, S.S., M.Pd.B.I., Dosen Pendidikan Bahasa Inggris dan Kepala Laboratorium PBI FKIP Universitas Ahmad Dahlan (UAD), menjadi pembicara dalam workshop TOEFL yang diadakan secara daring melalui Zoom dan YouTube oleh FKIP Universitas Islam Riau (UIR). Kegiatan ini menyasar mahasiswa FKIP UIR angkatan 2022 dan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mereka tentang tes TOEFL. 

Dekan FKIP UIR, Dr. Miranti Eka Putri., S.Pd., M. Ed., memberi sambutan sekaligus membuka secara resmi Workshop on TOEFL

“Saya mengucapkan terima kasih atas kunjungan balasan dari PBI FKIP UAD. Hari ini, kita menyelenggarakan workshop TOEFL bersama Bu Astry selaku Kepala Lab PBI FKIP UAD. Kegiatan ini ditujukan untuk mahasiswa semester 6 se-FKIP UIR. Saya juga ingin memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada mahasiswa yang hadir. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa kita dalam menghadapi masa depan,” imbuhnya. 

Dalam acara ini, Astry memberikan pemaparan materi terkait listening, reading, serta structure and written expression dengan jelas dan komprehensif. Ia juga membahas berbagai latihan soal yang mendorong interaksi aktif di antara peserta. Antusiasme peserta terlihat ketika mereka saling menjawab contoh soal yang diberikan oleh Astry, menciptakan suasana belajar yang dinamis.

Astry Fajria, S.S., M.Pd.B.I., pemateri Workshop on TOEFL FKIP UIR

Astry menyampaikan beberapa hal penting yang perlu diingat saat mengerjakan soal TOEFL. 

“Ada tiga hal yang perlu kalian catat dengan baik. Pertama adalah knowledge atau pengetahuan. Kalian harus belajar dan memahami soal-soal TOEFL sebelum mengerjakannya. Kedua, intuisi. Jika saat mengerjakan soal kalian merasa ada intuisi yang kuat, ikuti saja. Ketiga adalah decision. Sebelum masuk ruang ujian, kita memutuskan satu opsi untuk menjawab setiap soal yang sama sekali kita tidak paham. Keputusan ini akan membantu kita menghemat waktu”, jelas Astry. 

Kepala Laboratorium FKIP UIR, Andi Idayani, M.Pd.,

Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab (Q&A), di mana para peserta menunjukkan antusiasme yang tinggi dengan mengajukan berbagai pertanyaan kepada Astry. Kesempatan ini dimanfaatkan dengan baik oleh peserta untuk mendalami materi yang telah disampaikan. 

Di penghujung sesi, Kepala Laboratorium FKIP UIR, Andi Idayani, M.Pd., menyampaikan  “Senang bertemu lagi dengan Bu Astry. Hari ini kita bertemu lagi dalam kesempatan ini untuk berbagi ilmu. Semoga kegiatan ini bisa dijadikan bekal sebelum melaksanakan tes TOEFL prediction bagi mahasiswa angkatan 2022 pada bulan Maret”, ujar Andi Idayani. 

Kegiatan workshop ini merupakan wujud implementasi kerja sama antara Lab PBI FKIP UAD dan Lab Bahasa FKIP UIR, yang memiliki tujuan untuk mengenalkan tes kemampuan bahasa Inggris serta meningkatkan pemahaman peserta mengenai strategi menghadapi TOEFL. 

Yogyakarta – Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) resmi meraih akreditasi internasional dari AQAS (Agentur für Qualitätssicherung durch Akkreditierung von Studiengängen e.V.), sebuah lembaga akreditasi bergengsi yang diakui secara global.

Akreditasi ini menunjukkan bahwa PBI UAD telah memenuhi standar European Standards and Guidelines (ESG) untuk jaminan mutu pendidikan tinggi di Eropa. Dengan capaian ini, PBI UAD semakin diakui dalam skala internasional dan berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan.

Proses AQAS PBI pada 16 Oktober 2024

Ketua Program Studi PBI UAD menyambut baik pencapaian ini sebagai langkah besar dalam meningkatkan daya saing global.

“Kami bersyukur atas raihan ini. Akreditasi ini menjadikan PBI UAD semakin nyata dalam menyiapkan pendidik masa depan yang berkompetensi global. Semoga pencapaian ini berdampak positif bagi lembaga dan mahasiswa,” ujarnya.

Akreditasi ini berlaku hingga 31 Maret 2031, sesuai keputusan Standing Commission AQAS yang dikeluarkan pada 24 Februari 2025 di Cologne, Jerman.

AQAS International Accreditation Certificate

Dengan akreditasi internasional ini, PBI UAD semakin meningkatkan kualitas lulusan, serta memperkuat posisinya sebagai program studi unggulan di tingkat internasional.

Yogyakarta, 15 Februari 2025 – Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih prestasi membanggakan di ajang Internasional Intercultural Insights On Screen: International Film Review Competition. Dalam kompetisi ini, mereka meraih beberapa kategori Best Film Reviewer mengungguli peserta dari berbagai universitas dunia. Acara ini telah digelar pada 15 Februari 2025, dengan peserta berupa mahasiswa Sea Teacher dari Filipina. Acara berlangsung di Lab Bahasa B PBI, Lantai 7, Gedung Lab, Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan.

  1. Azzam Firdausi Irawan 1st winner sebagai Best Film Reviewer in Culture
  2. Qurrota A’yun 1st winner sebagai Best Film Reviewer in Linguistics
  3. Fitri Heyza Galuh Kirana 3rd winner sebagai Best Film Reviewer in Lingustics
  4. Fajrul Falah 3rd winner sebagai Best Film Reviewer in Lingustics

Kompetisi ini menantang peserta untuk menganalisis film dari perspektif budaya dan linguistik, serta menggali bagaimana cara merefleksikan bahasa dan interaksi antarbudaya. Keberhasilan tim mahasiswa PBI UAD menunjukkan kemampuan mereka dalam mengkritisi serta menginterpretasikan film dengan pendekatan akademik yang tajam.

Kaprodi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) UAD, Sucipto, mengapresiasi capaian ini. “Prestasi mahasiswa PBI UAD membuktikan bahwa mereka mampu bersaing secara global, khususnya dalam kajian linguistik dan budaya dalam film. Semoga kemenangan ini memotivasi mahasiswa lain untuk terus berkarya dan berprestasi di tingkat internasional,” imbuhnya.

Kompetisi ini menjadi ajang bergengsi bagi para akademisi muda yang memiliki minat di bidang film dan linguistik. Dengan prestasi ini, mahasiswa PBI UAD tak hanya mengharumkan nama Universitas Ahmad Dahlan, tetapi juga membuktikan bahwa mahasiswa Indonesia mampu bersaing di kancah global.

Menurut Azzam, ini menjadi kesempatannya untuk mengangkat Budaya Indonesia. 

Saya turut berbahagia diberi kesempatan untuk memperkenalkan Budaya Jawa ke mahasiswa Internasional. Ini juga menjadi kesempatan saya untuk melatih dan memperkuat Public Speaking Skill saya,” jelas Azzam.

Dengan pencapaian ini, mahasiswa PBI UAD tidak hanya meraih prestasi, tetapi juga berhasil memperkenalkan budaya Indonesia di tingkat internasional. Keberhasilan ini diharapkan dapat memotivasi mahasiswa lain untuk berpartisipasi dalam kompetisi global. Prestasi ini menjadi bukti bahwa mahasiswa Indonesia mampu bersaing dan berkontribusi dalam dunia akademis internasional.

Menjadi salah satu program realisasi kerjasama dengan MGMP Bahasa Inggris MA DIY, Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar kegiatan pelatihan bertajuk “English Communication Skills Training: Storytelling, Debates, Tour Guiding, and Content Gen — Your Path to Influence!”. Acara pembukaan dilaksanakan di Lab Bahasa A, Gedung Lab, Kampus 4 UAD, pada pukul 09.00 WIB (18/02/2025). Sekitar 60 siswa hadir dalam pelatihan ini dan menunjukkan antusiasme yang tinggi dalam mengikuti seluruh agenda. 

Sesi dibuka oleh MC, Rara Raudhah, mahasiswa PBI angkatan 2021. Selanjutnya, sambutan disampaikan oleh Kaprodi PBI UAD, Sucipto M.Pd.BI., Ph.D.

“Terima kasih kepada siswa-siswi MA se-DIY yang telah hadir pada agenda hari ini. Kemarin, kalian telah memilih pelatihan yang akan diikuti, dan semoga ilmu yang didapat dapat berguna bagi kalian,” ujar Sucipto.Di kesempatan ini, beliau juga memperkenalkan trainer dan co-trainer.

Sucipto juga menambahkan bahwa pelatihan Communication Skills adalah kebutuhan bagi pelajar untuk menghadapi tantangan sekarang dan masa depan. Dengan pelatihan ini siswa akan mendapatkan wawasan dan pengalaman yang bermanfaat dalam konteks akademik dan profesional.

Peserta English Communication Skills Training

Sesi selanjutnya adalah pembacaan teknis acara dan pembagian ruang untuk setiap training. Setiap sesi training akan dipimpin oleh para trainer dan co-trainer. PBI UAD menawarkan empat kompetensi yang dapat dipilih oleh para siswa.

Debate

Praktek Debate Para Peserta

Rifai Akhsan, S.Pd., M.Ed., dosen PBI UAD, memulai sesi dengan pemaparan materi di Lab Bahasa A PBI. Di awal, beliau menjelaskan tentang teknis debat menggunakan metode Australasian Debating Way. Selanjutnya, para peserta dibagi menjadi beberapa kelompok. Empat kelompok berlatih bersama Rohman Rahmadani (Mahasiswa Teknik Industri) sebagai co-trainer dari Debate Community, sementara enam kelompok lainnya berlatih bersama Pak Rifai. Dalam praktiknya, setiap kelompok akan diberikan isu-isu terkini yang sedang hangat dibicarakan. Mereka akan berlatih dengan gaya debat ala Australian Way, dipandu juga oleh Azzam Firdausi sebagai co-trainer yang membantu jalannya praktik.

Storytelling

Pemaparan Materi Storytelling

Sesi ini dipandu oleh Nur Fatimah, S.Pd., M.Hum., dosen PBI UAD, yang merupakan ahli di bidang storytelling. Sesi dilaksanakan di Lab TEYL (Teaching English to Young Learners) dan dibantu oleh co-trainer Eryke Sukma Widiarna (mahasiswa PBI UAD 2021). Sebagai pembuka, siswa melakukan ice breaking sambil memperkenalkan diri satu sama lain. Setelah suasana mulai cair, Fatimah menjelaskan materi dengan mengajukan beberapa pertanyaan pemantik. Siswa yang antusias menjawab dan tampil di depan teman-teman mereka sambil menceritakan pengalaman seperti dalam storytelling. Para siswa juga diberi kesempatan untuk berkolaborasi; mereka diminta untuk membuat story berdasarkan beberapa gambar yang diberikan oleh trainer.

Content Creator

Praktek Peserta Content Creator

Prayudha, M.A., dosen PBI UAD, menjadi trainer dalam sesi ini dan dibantu oleh Rara Raudhah (mahasiswa PBI 2021). Di awal sesi, Yudha mengajak para siswa untuk menggunakan AI (Artificial Intelligence) sebagai cara untuk memperluas ide narasi konten. Setelah mengembangkan ide konten, mereka diminta untuk langsung praktik membuat konten dengan memanfaatkan alat-alat lab seperti kamera dan voice recorder. Sesi ini berlangsung di Lab Journalism, Gedung Lab, Kampus 4 UAD. 

Tour Guiding and Tour Leader

Pemaparan Materi Tour Guiding and Tour Leader

Dr. Azwar Abbas, S.Pd., M.Hum., dosen PBI UAD, menjadi trainer dalam pelatihan tour guiding. Di awal sesi, beliau memberikan gambaran tentang dunia tour guide. Sesi materi utama dipandu langsung oleh Pramugara Robiana, M.Pd., salah satu alumni PBI UAD yang merupakan pakar di bidang pariwisata. Di sini, beliau mengulik tentang budaya dan tour guiding, ditemani oleh Aulia Hidayati, S.Pd., alumni PBI UAD yang berperan sebagai co-trainer. Sesi ini berlangsung di Lab Tourism, Gedung Lab, Kampus 4 UAD.

Dengan mengikuti pelatihan ini, kompetensi komunikasi sebagai bagian dari kompetensi global yang dimiliki siswa akan berkembang. Hal ini sangat penting bagi mereka, karena mereka menjadi bagian dari masyarakat global. Beberapa nama sekolah yang ikut dalam training ini adalah MAN 2 Kulon Progo, MAN 2 Yogyakarta, MAN 3 Sleman, MAN 1 Yogyakarta, MAN 1 Sleman, MAN 2 Sleman, MA Mu’allimat Muhammadiyah Yogyakarta, dan MA Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta. 

Rahmi Munfangati, S.S., M.Pd., Dosen Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD), melalui Program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM), menyalurkan ilmu tentang penguatan literasi kepada guru dan orangtua di Omah Tabon, Kulonprogo, DIY. Acara digelar pada 15 Februari 2025, dengan Rahmi sebagai salah satu narasumber dalam agenda tersebut.

Program ini menargetkan peserta dari kalangan guru dan wali murid PAUD hingga SD se-Kabupaten Kulonprogo. Penekanan pada pentingnya literasi sebagai dasar perkembangan anak menjadi salah satu tujuan diadakannya program ini. Kemampuan membaca serta keterampilan berpikir kritis, kreatif, dan memecahkan masalah merupakan cakupan dari literasi itu sendiri.

Selain itu, program ini memberikan teori mengenai teknis membacakan nyaring, pemilihan buku bacaan anak yang berkualitas dan menarik, program literasi yang efektif, dan komunikasi interpersonal. Rahmi menyampaikan bahwa program ini memberikan kesempatan kepada peserta untuk praktik langsung.

“Program ini juga memberikan kesempatan kepada peserta untuk melakukan praktik langsung agar mereka dapat mengaplikasikan teori yang telah diberikan di lingkungan mereka masing-masing,” jelas Rahmi.

Rahmi melaksanakan program PkM ini bersama Nunik Hariyanti, S.I.Kom., M.A., dan Iva Fikrani Deslia, S.I.P., M.A., yang merupakan dosen Ilmu Komunikasi UAD. Terdapat pula mahasiswa yang bergabung dalam pengabdian ini, yakni Gesilia Wilmanda.

Rahmi berharap program ini dapat meningkatkan pemahaman sekolah, guru, dan orangtua akan pentingnya literasi pada anak.

“Dengan adanya program ini, diharapkan guru dan orang tua semakin memahami betapa pentingnya peningkatan literasi dalam membentuk kemampuan akademik dan personal anak. Selain itu, diharapkan peserta memahami dan mengimplementasikan peran penting sekolah, guru, dan orangtua dalam mendukung proses literasi, baik di rumah maupun di sekolah,” tutur Rahmi.

Selanjutnya, dengan adanya PkM ini dapat memperkuat kolaborasi antara guru dan orangtua dalam menciptakan program literasi yang efektif. Diharapkan pula menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan literasi anak. Program ini menjadi titik awal untuk upaya berkelanjutan dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kulonprogo, dengan fokus pada literasi sebagai pondasi utama.

Salah satu peserta, Rohana, menyampaikan kesannya setelah mengikuti acara tersebut. Menurutnya, program ini sangat bermanfaat.

Kegiatan ini sangat luar biasa dan bermanfaat. Materi-materi yang sampaikan oleh ketiga dosen UAD sangat ndaging dan aplikatif. Sehingga, apa yang disampaikan harapannya bisa kita terapkan baik untuk anak kita sendiri di rumah ataupun anak didik kita di sekolah.tegas Rohana, Guru SD Negeri Blubuk, Sendangsari, Pengasih.

Sebagai informasi tambahan, Program PkM yang dilaksanakan merupakan kolaborasi dengan Komsibar (Komunitas Sinau Bareng). Melalui program ini, dosen PBI UAD juga dapat mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi.