Posts

PEKSIMIPROV UAD 2022

 

Muh Taufiquddin, Mahasiswa PBI (2019) berhasil lolos dan menjadi Juara I Menyanyi Dangdut Pria dalam seleksi internal PEKSIMIPROV UAD 2022. Selanjutnya Taufiq akan mewakili UAD di tingkat provinsi.

PEKSIMIPROV DIY adalah kompetisi seni yang diselenggarakan sebagai wadah mahasiswa untuk meningkatkan kualitas serta kemampuan di bidang seni baik seni rupa, suara, pertunjukan, mapun sastra.

“PEKSIMIPROV DIY merupakan wadah saya untuk bisa menjadi penyanyi dangdut yang sukses dan professional” tutur Muh Taufiquddin. Ia berharap bisa membanggakan masyarakat khususnya dari daerahnya. Dengan musik dangdut ini ia bisa ikut melestarikan budaya Indonesia.

Semangat untuk semua mahasiswa PBI UAD, semoga semakin banyak yang mengukir prestasi baik di bidang akademik maupun non akademik.